Menonton pertandingan badminton tidak akan seru tanpa balon suporter alias balon tepuk. Balon ini biasanya dipakai para suporter atau penggila badminton untuk mendukung idolanya. Sambil menepuk balon, sambil yel-yel ria. Riuh rendah suara balon supoter badminton ini akan terdengar dari tribun pada momen-momen tertentu. Suara balon suporter ini dianggap bisa memberikan semangat kepada pemain. Namun, beberapa orang mungkin menganggap suara dari balon ini berisik, hihihi.
Selain sebagai penggembira pertandingan, balon suporter bisa juga dijadikan ajang promosi acara atau bisnis. Anda juga bisa memanfaatkan balon jenis ini untuk memeriahkan acara, seperti konser, gathering, atau lomba. Untuk penggila badminton, khususnya, yuk kita lihat fitur dan desain balon apa saja yang saat ini sedang marak.
Balon Suporter atau Balon Tepuk
Balon satu ini memiliki keunikan dari balon biasanya. Jika balon biasanya mudah pecah, tipis, dan tak bersuara, balon satu ini kebalikannya. Fitur balon ini biasanya bermacam-macam, tetapi karakteristik balon jenis ini hampir sama. Bahan yang digunakan adalah jenis PVC dengan ketebalan sebesar 0,17. Itulah kenapa suara balon ini terdengar nyaring. Selain itu, fitur balon jenis ini sangat lentur, kuat, dan tahan bocor.
Selain jenis bahan fiturnya, balon suporter juga bisa dikustomisasi. Anda bisa memilih desain apa yang cocok untuk balon tepuk Anda. Bisanya terdapat 2 sisi yang bisa diisi dengan desain yang berbeda. Untuk pilihan warnanya pun bisa disesuaikan dengan selera.
Desain Terbaru Balon Suporter Badminton
Seiring berkembangnya zaman, balon suporter seperti menjadi sesuatu yang wajib dibawa ketika menonton badminton. Selain suaranya yang nyaring, desain balon juga tak kalah menjadi perhatian. Hal ini bisa menjadi inspirasi menarik bagi Anda yang tertarik menekuni bisnis jual balon tepuk. Yuk, kita lihat beberapa bentuk dan desain balon suporter terbaru yang menarik mata.
1. Balon Suporter Tepuk Tangan
Seperti namanya, balon jenis ini menyerupai bentuk tangan gemuruh balon tepuk suporter menambah semangat tim kebanggan ketika bertanding. Anda membutuhkan sepasang balon ini untuk menyemangati pemain badminton favorit Anda . Anda dapat menambahkan desain wajah pemain favorit Anda jika bosan dengan balon polos.
2. Balon Suporter Tepuk Bentuk Stik
Balon suporter satu ini paling sering dijumpai di pertandingan badminton. Selain karena tubuhnya yang ramping, balon ini juga simpel disimpan. Anda juga bisa menambahkan 2 desain yang berbeda pada balonnya. Jenis balon ini cukup awet, sehingga Anda dapat menyimpan dan menggunakannya di kemudian hari.
3. Balon Suporter Tepuk Gada
Bentuk balon jenis ini serupa dengan gada atau pemukul bola kasti. Bentuknya yang ramping di bawah, akan membuat tangan Anda mudah memegangnya. Sambil meneriakkan yel-yel, Anda bisa memukulnya sepuas hati.
4. Balon Suporter Bentuk Terbaru
Balon jenis ini terdiri dari 2 jenis bentuk. Satu berbentuk stik cembung, satu lagi berbentuk seperti alat musik maracas. Desain ini merupakan bentuk modifikasi para vendor balon suporter.
Selain bentuk balon, warna dan desain juga bervariasi, seperti desain pertandingan badminton kondang, Djarum Sirkuit Nasional. Desain ini bisanya memiliki warna, corak, dan gambar yang simpel berpadukan nama acara. Warna yang digunakan didominasi warna merah dengan paduan garis warna hitam. Ada juga yang mengusung 1 warna polos saja dengan hiasan tulisan atau logo pertandingan, acara, perusahaan, atau merk dagang. Jangan tunda-tunda, sambut pertandingan selanjutnya lebih seru dan meriah suara nyaring dari balon tepuk tangan dengan meraup untung bisnis menjual balon tepuk.